Disfungsi Ereksi | Tips Mengatasi DE Secara Alami

Percayalah! Ada Jalan Untuk Mengatasi Disfungsi Ereksi    Disfungsi ereksi merupakan satu dari beberapa  masalah kesehatan yang sering dialami oleh pria usia lanjut, terutama mereka yang memiliki masalah kardiovaskular dan diabetes. Dilansir dari Harvard Health Publishing, 50%-70% pria pada kelompok usia 50-70 mengalami disfungsi ereksi ringan sampai sedang.    Seseorang dengan masalah ini sulit untuk ereksi atau pun mempertahankan ereksi. Hal ini sering disebabkan oleh kombinasi antara masalah fisik dan emosional. Disfungsi ereksi membuat hubungan seksual menjadi sulit, yang mengakibatkan menurunnya gairah dan hasrat seks, meningkatkan kecemasan dan depresi, yang kemudian mempengaruhi keharmonisan hubungan antara pria dengan pasangannya.    Tidak sedikit pria yang menjadikan obat-obatan sebagai solusi dari masalah ini. Tetapi hal ini bukan tanpa risiko. Seperti kemungkinan efek samping yang berbahaya bagi kesehatan dan ketergantungan akan penggunaan obat-obatan ini.     Kabar baiknya, obat-obatan ini bukanlah satu-satunya solusi untuk masalah disfungsi ereksi. Ada beberapa alternatif yang dapat Anda coba jika Anda mengalami disfungsi ereksi. "Dalam banyak kasus, perubahan gaya hidup dapat memperlambat disfungsi ereksi dan dapat membantu mengelolanya, sehingga Anda mungkin tidak memerlukan obat atau harus ketergantungan obat-obatan", kata Dr. Marc Garnick, profesor onkologi medis dan kanker urologi dilansir dari Harvard Health Publishing.     Tanda dan Gejala Sangat jelas, Anda tidak bisa ereksi sama sekali  Anda bisa ereksi tetapi tidak dapat melakukan hubungan seks dengan tuntas.  Anda bisa ereksi tetapi tidak bertahan lama dan tidak konsisten.   Beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk mengelola disfungsi ereksi Lakukan senam aerobik Studi membuktikan bahwa aktivitas aerobik selama 40 menit dengan intensitas sedang dan dilakukan 4 kali seminggu selama 6 bulan dapat meningkatkan kemampuan ereksi seseorang. Jenis aktivitas seperti jogging, berenang, bersepeda, latihan ketahanan tipe sirkuit dan jalan cepat dapat Anda coba.    Senam Kegels Latihan kegel memperkuat otot-otot dasar panggul. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa melakukan senam kegel dapat membantu orang dengan disfungsi ereksi. Senam ini dapat meningkatkan aliran darah ke penis. Senan kegel cukup sederhana, dilakukan dengan mengencangkan otot-otot yang biasa Anda gunakan untuk menahan kencing atau menahan kentut. Lakukan latihan yang rutin, tentukan waktu yang cukup untuk menahan kontraksi otot kemudian beristirahat dan lakukan pengulangan. Jumlah pengulangan dapat bervariasi dari 10 hingga 100 kali kontraksi.    Jaga Berat Badan Ideal Studi membuktikan pria dengan obesitas secara klinis memiliki risiko 40% lebih tinggi terkena disfungsi ereksi. Anda dapat mencapai berat badan ideal dengan memulai pola hidup sehat. Buat perencanaan Anda, lakukan olahraga dengan teratur dan konsisten sesuai dengan kemampuan Anda. Ubah diet yang sehat dan bergizi seimbang.    Seberapa kecil pun perubahan yang terjadi dalam kehidupan seks Anda, harus Anda perhatikan dan segera konsultasikan dengan ahli profesional jika gejala yang Anda alami lebih sering muncul atau bertambah parah.

Percayalah! Ada Jalan Untuk Mengatasi Disfungsi Ereksi 


Disfungsi ereksi merupakan satu dari beberapa  masalah kesehatan yang sering dialami oleh pria usia lanjut, terutama mereka yang memiliki masalah kardiovaskular dan diabetes. Dilansir dari Harvard Health Publishing, 50%-70% pria pada kelompok usia 50-70 mengalami disfungsi ereksi ringan sampai sedang.

Seseorang dengan masalah ini sulit untuk ereksi atau pun mempertahankan ereksi. Hal ini sering disebabkan oleh kombinasi antara masalah fisik dan emosional. Disfungsi ereksi membuat hubungan seksual menjadi sulit, yang mengakibatkan menurunnya gairah dan hasrat seks, meningkatkan kecemasan dan depresi, yang kemudian mempengaruhi keharmonisan hubungan antara pria dengan pasangannya.

Tidak sedikit pria yang menjadikan obat-obatan sebagai solusi dari masalah ini. Tetapi hal ini bukan tanpa risiko. Seperti kemungkinan efek samping yang berbahaya bagi kesehatan dan ketergantungan akan penggunaan obat-obatan ini. 


Kabar baiknya, obat-obatan ini bukanlah satu-satunya solusi untuk masalah disfungsi ereksi. Ada beberapa alternatif yang dapat Anda coba jika Anda mengalami disfungsi ereksi. "Dalam banyak kasus, perubahan gaya hidup dapat memperlambat disfungsi ereksi dan dapat membantu mengelolanya, sehingga Anda mungkin tidak memerlukan obat atau harus ketergantungan obat-obatan", kata Dr. Marc Garnick, profesor onkologi medis dan kanker urologi dilansir dari Harvard Health Publishing.

Tanda dan Gejala

  • Sangat jelas, Anda tidak bisa ereksi sama sekali
  • Anda bisa ereksi tetapi tidak dapat melakukan hubungan seks dengan tuntas.
  • Anda bisa ereksi tetapi tidak bertahan lama dan tidak konsisten.


Beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk mengelola disfungsi ereksi

Lakukan Senam Aerobik

Studi membuktikan bahwa aktivitas aerobik selama 40 menit dengan intensitas sedang dan dilakukan 4 kali seminggu selama 6 bulan dapat meningkatkan kemampuan ereksi seseorang. Jenis aktivitas seperti jogging, berenang, bersepeda, latihan ketahanan tipe sirkuit dan jalan cepat dapat Anda coba.

Senam Kegels

Latihan kegel memperkuat otot-otot dasar panggul. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa melakukan senam kegel dapat membantu orang dengan disfungsi ereksi. Senam ini dapat meningkatkan aliran darah ke penis. Senan kegel cukup sederhana, dilakukan dengan mengencangkan otot-otot yang biasa Anda gunakan untuk menahan kencing atau menahan kentut. Lakukan latihan yang rutin, tentukan waktu yang cukup untuk menahan kontraksi otot kemudian beristirahat dan lakukan pengulangan. Jumlah pengulangan dapat bervariasi dari 10 hingga 100 kali kontraksi.


Jaga Berat Badan Ideal

Studi membuktikan pria dengan obesitas secara klinis memiliki risiko 40% lebih tinggi terkena disfungsi ereksi. Anda dapat mencapai berat badan ideal dengan memulai pola hidup sehat. Buat perencanaan Anda, lakukan olahraga dengan teratur dan konsisten sesuai dengan kemampuan Anda. Ubah diet yang sehat dan bergizi seimbang.

Seberapa kecil pun perubahan yang terjadi dalam kehidupan seks Anda, harus Anda perhatikan dan segera konsultasikan dengan ahli profesional jika gejala yang Anda alami lebih sering muncul atau bertambah parah.


Semoga bermanfaat!!!



Referensi

health.harvard.edu. Diakses pada 2020. The no-drug approach to erectile dysfunction


Disfungsi Ereksi | Tips Mengatasi DE Secara Alami Disfungsi Ereksi | Tips Mengatasi DE Secara Alami Reviewed by Delfis Ditti on 7:39 PM Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.